Minggu, 02 April 2017

Belajar Powerpoint

Membuat powerpoint
Pada umumnya banyak yang mau belajar membuat file presentasi melalui aplikasi powerpoint tapi banyak yang masih bingung, grogi, dan merasa berat. Padahal sebenarnya mudah dan kalau sudah mulai mahir biasanya selalu mau belajar hingga lupa makan. Aplikasi powerpoint selalu digunakan dibidang pendidikan utamanya guru. Selain itu juga dalam bidang perkantoran, usaha, dan sebagainya.
Untuk guru, jika menggunakan aplikasi ini dapat membantu dalam proses belajar mengajar dalam kelas hingga akhirnya menumbuhkan motivasi belajar siswa dan mengembangkan kreatifitasnya serta tentunya peserta didik lebih cepat memahami dalam proses belajar mengajar tersebut
Dalam belajar powerpoint tidak usah dulu langsung mau mahir dan menguasai semuanya, cukup dasar-dasarnya saja. Tampilan powerpoint hampir mirip dengan aplikasi word

Ok, .... nah disini kami jelaskan dasar utama tentang powerpoint itu:
1. Klik 2 x logo powerpoint jika aplikasinya berada di luar (shortcut) atau klik 1 x jika berada dimenu utama (Microsoft office)
2. Jika sudah tampil maka yang perlu dilakukan hanya dua langkah mudah yaitu:
a. NewSlide atau lembaran sheet atau untuk menambah slide
b. Design, model slide
c. Silahkan berkreasi dan simpan.... Treeedeeetttt.....
Gimana???.... Mudahkan .....
Nah sekarang anda bisa mempelajari menu lainnya agar powerpoint anda lebih powerfulllllll dan menarik.
1. Klik newslide untuk menambahkan slide/lembar tampilan
2. Klik transition untuk menambahkan suara atau intro disetiap pergantian antar slide
3. Klik insert>>>picture untuk menambahkan gambar
4. Klik animation untuk menambahkan music atau film
5. Silahkan berkreasi sendiri 
6. Pada dasarnya menu di powerpoint hampir sama dengan di office word

Catatan:
1. Jangan terlalu norak powerpointnya biar siswanya tidak bingung dan stress
2. Sesuaikan ukuran dan style huruf agar keliatan menarik
3. Mainkan warna yang kontras agar menarik tapi jangan terlalu meriah
4. Usahakan setiap slide tidak terlalu banyak kalimat dan gambar sehingga tampilannya proporsional jika ditampilkan melalui layar media
5. Berilah gambar setiap slide yang berhubungan dengan pokok materi

Untuk menampilkan / mempresentasikan file powerpoint
1. Sambungkan laptop dengan media layar
2. Arahkan media layar ke layar atau tembok (sinarnya ke layar)
3. Klik simbol gelas berkaki panjang pada bagian bawah ditampilan powerpoint

Tidak ada komentar:

Posting Komentar